karya tulis jurnal kependidikan

PENGARUH MANAJEMEN KELAS EFEKTIF DALAM PENGAJARAN FISIKA
TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA

Oleh : Muhamad Naim *

Absrak
Manajemen kelas efektif dalam pengajaran fisika merupakan upaya guru untuk menciptakan dan memelihara kondisi belajar fisika yang optimal serta mengembalikannya kekondisi yang optimal jika terjadi gangguan dalam proses belajar mengajar fisika. Manajemen kelas yang  dapat meningkatkan hasil belajar fisika siswa adalah manajemen kelas efektif dengan tiga pendekatan, yaitu behaviour-modification approach, sosio-emotional climate approach, dan group-processess approach. Ketiga pendekatan tersebut merupakan cara yang digunakan guru untuk memaksimalkan proses pengajaran fisika di dalam kelas agar lebih efektif dan efisien. Bila pengaturan kondisi dapat dikerjakan secara optimal, maka proses belajar mengajar fisika berlangsung sercara optimal pula. Sebaliknya bila tidak dapat disediakan kondisi secara optimal, tentu saja akan menimbulkan gangguan terhadap proses belajar mengajar fisika. Pada dasarnya ada dua kegiatan pokok guru pada saat pengajaran berlangsung, yaitu manajemen pengajaran dan manajemen kelas.  Manajemen pengajaran adalah kegiatan mengajar  itu sendiri dalam rangka mencapai tujuan pengajaran, sedangkan manajemen kelas adalah penciptaan kondisi yang memungkinkan manajemen pengajaran dapat berlangsung secara optimal yang dapat mempengaruhi hasil belajar fisika siswa. Karena keberhasilan siswa dalam belajar fisika ditunjukkan oleh adanya hasil atau prestasi belajar fisika yang baik, yaitu mengantarkan siswa dari tidak tahu menjadi tahu, dari tidak mengerti menjadi mengerti, dan dari tidak berilmu menjadi berilmu.

Kata kunci:  manajemen kelas efektif, pengajaran fisika, hasil belajar fisika